Jika Anda ingin kirim barang ke luar negeri, hal pertama yang harus dilakukan adalah memilih ekspedisi yang dapat dipercaya dan memiliki reputasi baik. Hal ini dapat dilihat dari track recordnya. Termasuk jika ingin mengirim barang ke Arab Saudi atau negara-negara Timur Tengah lainnya.
Arab Saudi memiliki beberapa peraturan khusus terkait barang-barang yang masuk ke negaranya. Pengirim harus mengetahui dengan jelas, termasuk mengetahui kisaran ongkir Indonesia ke Arab Saudi. Kedua hal ini akan sangat terbantu jika bisa mendapatkan jasa ekspedisi yang berpengalaman.
5 Tips Memilih Jasa Ekspedisi Untuk Kirim Barang Ke Arab Saudi
Dengan memilih jasa ekspedisi yang berpengalaman dan terpercaya, proses kirim barang ke luar negeri terutama Arab Saudi akan jauh lebih mudah. Cermati lima hal berikut sebelum memutuskan jasa ekspedisi apa yang digunakan.
Alamat Dan Kontak Yang Jelas
Alamat dan kontak yang jelas adalah hal yang mutlak dan tidak bisa ditawar. Jasa ekspedisi yang dipilih harus memiliki kontak yang jelas, resmi dan mudah dihubungi. Termasuk nomor telepon, Whatsapp, email, serta alamat kantor dan kantor perwakilan. Cermati pula apa mereka responsif dan aktif dalam menanggapi komunikasi dari pelanggan.
Pastikan Legalitasnya
Legalitas perusahaan ekspedisi adalah tanda bahwa perusahaan itu dapat dipercaya dan resmi. Sekaligus jaminan bahwa jika ada masalah dalam pengiriman, konsumen dapat menyelesaikannya melalui jalur legal. Legalitas biasanya tercantum pada website perusahaan dan dokumen resminya.
Pastikan Paket Anda Diasuransikan
Untuk pengiriman ke luar negeri termasuk Arab Saudi, asuransi sangat penting. Mengingat jarak yang sangat jauh dan kemungkinan apapun dapat terjadi selama pengiriman. Walaupun menambah biaya, namun asuransi akan sangat membantu jika paket mengalami masalah.
Problem Solver
Ekspedisi yang baik bersikap sebagai problem solver bagi pelanggannya. Misalnya dengan menawarkan alternatif ekspedisi sesuai kebutuhan pelanggan untuk daerah yang sulit dijangkau.
Transparansi
Transparansi perusahaan ekspedisi ke luar negeri dilihat dari mudahnya fitur pelacakan yang ada di situsnya dipakai. Serta adanya fitur pelacakan on time yang membuat pelanggan bisa melihat perkembangan pengiriman barang mereka.
Dengan lima tips di atas, akan lebih mudah memilih ekspedisi untuk kirim barang ke luar negeri. Termasuk ke Arab Saudi. Seperti kilo.id yang mengirimkan barang dari dan ke Arab Saudi dengan aman, cepat dan terpercaya.